Babinsa Koramil 0824/22 Balung Kerjabakti Bersama Warga  Pembersihan Jalan Desa Jelang Ramadhan

    Babinsa Koramil 0824/22 Balung Kerjabakti Bersama Warga  Pembersihan Jalan Desa Jelang Ramadhan

    JEMBER - Jelang Puasa Ramadhan, warga menyambut bulan penuh berkah dengan suka cita, termasuk melaksanakan bersih-bersih lingkungan, seperti yang dilakukan oleh warga Dusun Karang Anyar Desa Balunglor yang melaksanakan kerjabakti pembersihan jalan desa.

    Kegiatan kerja bakti pada Minggu 12/03/2023 tersebut,  melibatkan Kepala Desa Balunglor Imam M, Babinsa Serda Didik  Kuswadi, Kasun Karang Anyar Buman dan warga masyarakat 57 orang.

    Dalam wawancaranya Buman selaku kepala Dusun Karang Anyar menyatakan, bahwa kegiatan bersih-bersih jalan desa ini dilakukan dalam rangka mewujudkan kebersihan lingkungan jelang perayaan Bulan Ramadhan.

    Kita bersama warga membersihkan lingkungan dan jalan desa ini sepanjang 500 meter, dan saya sangat berterima.kasih dengan kehadiran.Kepala Desa dan Babinsa yang ikut menyemangati warga. Kata Buman

    Danramil 08222 Balung Kapten Arm Juwari Indro Cahyono, dalam wawancaranya menyatakan, bahwa keberadaan Babinsa  tersebut sebagai bagian dari tugas Babinsa dalam melakukan pembinaan.wilayah dan membantu masyarakat serta memotivasi budaya gotong royong. Jelas Danramil.

    Demikian halnya Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso, dalam konfirmasiny menyampaikan dukungannya dengan kegiatan Babinsa jajarannya tersebut.

    Keberadaan Babinsa harus selalu dekat dengan rakyat, membantu rakyat,  sehingga keberadaannya dicintai oleh rakyat dan memantapkan kemanunggalan TNI-Rakyat. Tegas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    kodim jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Jaga Kamtibmas,Kapolsek Patrang Ajak Warga...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Jember Membuka Sosialisasi Pengelolaan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Dukung Pembelajaran Anak Usia Dini, Koramil 0824/19 Umbulsari Karya Bakti Pasang Paranet di PAUD Baitul Ridlo
    Babinsa Antirogo Koramil 0824/11 Sumbersari Bersama Aparat Terkait Pendampingan Observasi Penderita ODGJ
    Ketum Bhayangkari Juliati Sigit Prabowo Hibur Pengungsi Korban Erupsi Gunung Lewotobi
    Total Pendaftar Bakomsus bidang Pangan Polri Hingga Hari ke-3 4.434 Orang 

    Ikuti Kami