Babinsa Pos Koramil 0824/28 Pakusari Pendampingan BIAS di SDN 01 Sumberpinamg

    Babinsa Pos Koramil 0824/28 Pakusari Pendampingan BIAS di SDN 01 Sumberpinamg

    JEMBER - Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS), mulai digallak disekolah-sekolah di Kabupaten Jember, seperti yang dilakukan di Sekolah Dasar Negeri 01 (SDN 01) Sumberpinang Kecamatan Pakusari Kabupaten Jember pada Senin 21/08/2023.

    Hadir diantaranya Bidan Desa Sumber Pinang, Petugas Puskesmas Pakusari dan pendampingan oleh Babinsa serta Bhabinkamtibmas dan para guru sekolah tersebut.

    Danpos Koramil 0824/28 Pakusari Peltu Eka Satria W dalam wawancaranya membenarkan adanya kegiatan Bulan Imunisasi tersebut, kita sudah memerintahkan anggota Babinsa Jajaran agar melakukan pendampingan.

    Sekaligus melakukan sosialisasi dan edukasi akan pentingnya mensukseskan program imunisasi tersebut, dalam memberikan kekebalan kepada siswa-siswi dari penyakit berbahaya. Jelas Danpos Ramil.

    Demikian halnya Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso dalam konfirmasinya menyatakan,  bahwa saya sangat mendukung kegiatan pendampingan anggota jajaran tersebut.

    Tugas kita diwilayah tentunya sebagai bagian dari pemerintah, untuk mensukseskan program-program pembangunan, termasuk vaksinasi dalam membangun kesehatan masyarakat.

    Dengan imunisasi ini tentunya anak-anak akan memiliki ketahanan tubuh dari berbagai penyakit yang berbahaya, dan ini merupakan bagian dalam menyiapkan generasi yang sehat dan berkualitas. Tegas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    kodim jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0824/Jember Terima Audensi Manager...

    Artikel Berikutnya

    Polres Jember Sosialisasikan Inovasi Pelayanan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    PPK Tempurejo Terima Logistik Pilkada, Polsek Bersama Koramil 0824/09 Tempurejo Lakukan Pengawalan

    Ikuti Kami